Post saya beberapa bulan lalu yang membahas sebuah perpustakaan yang ingin saya wujudkan bersama teman-teman di daerah pondok aren. Dan akhirnya sekarang sudah terwujud..alhamdulilah dengan banyak bantuan dari teman, saudara, dan orang-orang yang peduli terhadap misi ini.
Sebenarnya perpustakaan ini sudah jadi sejak bulan Februari lalu. Tapi karena kesibukan dan lama belum sempat update blog lagi, jadi updatenya ada di blog Perpustakaan ini, yang diberi nama "Rumah Sahabat Kita". Kalau mau cek bisa juga baca di www.rumahsahabatkita.blogspot.com.
Seperti mimpi rasanya, sedikit demi sedikit dan usaha untuk mewujudkan perpustakaan ini terealisasi. Dengan planning yang sudah cukup lama, sejak Oktober tahun 2011. Dan dengan banyaknya dukungan teman-teman dari komunitas "Sahabat Kita", yang awalnya hanya ada 1 orang,hingga lebih dari 10 orang.
Hingga saat ini, perpustakaan masih berjalan aktif, anak-anak di sana juga senang membaca, apalagi mewarnai gambar. Rasanya lelah dan sebal akan hilang kalau melihat mereka tersenyum dan gembira.
Kalau teman-teman ada yang berminat berkunjung, atau mengajar, dan ingin menyapa anak-anak disana, bisa datang langsung ke Rumah Sahabat Kita di jl.Jurang Mangu Barat Pondok Aren Tangerang Selatan.
Pasti anak-anak senang sekali bisa dikunjungi, belajar atau bermain bersama-sama...
Home »
cerita-cerita
,
Corporate Social Responsibility
»
Terwujudnya Perpustakaan "Rumah Sahabat Kita"
Terwujudnya Perpustakaan "Rumah Sahabat Kita"
Label:
cerita-cerita,
Corporate Social Responsibility
- Kamis, 19 April 2012
Share
0 komentar:
:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* : 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))
Posting Komentar